5 Alasan Mengapa Mini Chopper Cocok Digunakan untuk Barbeque.

Barbeque merupakan salah satu cara memasak yang cukup digemari banyak kalangan. cara memasaknya pun cukup mudah yaitu dengan menggunakan alat panggang dan bara api atau arang. Bahan yang dapat Anda bakar pun cukup variatif seperti jagung, daging, sosis dan sebagainya. Selain bahan utama dalam membuat barbeque, Anda pasti juga membutuhkan bumbu atau pelengkap untuk menambah rasa dari barbeque.

Bagi sebagian orang, membuat bumbu barbeque terasa cukup merepotkan, oleh karenanya kami sarankan untuk menggunakan chopper dalam membuat bumbu barbeque. Saat ini terdapat beragam merk chopper yang dapat Anda temui, seperti salah satunya adalah chopper Oxone yang tentunya dapat mempermudah kegiatan membuat bumbu barbeque Anda. Berikut adalah kelebihan dalam menggunakan chopper dalam membuat bumbu barbeque:

  1. Memotong bawang bombay untuk membuat burger tanpa harus menangis

Apabila Anda ingin membuat burger untuk barbeque, Anda dapat menggunakan chopper untuk memotong bawang Bombay. Selain lebih mudah, Anda tidak perlu lagi menangis karena memotong bawang. Chopper akan memotong bawang Bombay dalam sekali tekan karena memiliki mata pisau yang tajam dan dapat memotong dengan cepat.

  1. Pembuatan bumbu untuk daging

Beberapa orang mungkin lebih suka memanggang daging dan lainnya tanpa menggunakan bumbu. Namun pada umumnya penggunaan bumbu sangatlah penting. Oleh karenanya chopper akan mempermudah Anda dalam membuat bumbu. Tidak perlu lagi repot-repot memotong dan menumbuk bumbu karena semua akan tercampur menjadi satu dengan rata. Anda dapat mencampurkan beberapa bahan menjadi satu untuk menjadi bumbu pelumur daging sebelum dipanggang untuk barbeque seperti chili flakes, daun thyme kering, rosemary kering, bay leaves, garam dan merica.

  1. Membuat makanan pelengkap dan salad dressings

Side dish atau makanan pelengkap sangat penting ketika anda ingin membuat barbeque. Chopper akan membantu Anda dalam membuat saus dipping atau salad dressing sebagai pelengkap dengan mudah dan cepat.  Anda dapat mencampurkan tomat, bawang Bombay, cabai, daun ketumbar, garam, serta air lemon menjadi satu untuk membuat saus pelengkap barbeque Anda.

  1. Harga yang cukup terjangkau

Chopper memiliki harga yang cukup terjangkau serta ukuran yang cukup kecil dibandingkan food processor. Selain itu Chooper dapat digunakan untuk berbagai hal seperti membuat bumbu, memotong makanan dan menghaluskan makanan.

  1. Mudah digunakan dan dibersihkan serta tidak memakan tempat

Chopper memiliki bentuk yang cukup kecil sehingga mudah untuk disimpan dibandingkan dengan food processor. Selain itu juga mudah untuk digunakan dan dibersihkan karena tidak membutuhkan keahlian dan instruksi khusus dalam penggunaan serta perawatannya.

Cara Memotong Nanas Yang Benar

Nanas, buah tropis yang satu ini memang sangat cocok dimasak bersama masakan lainnya dikarenakan rasanya yang sangat segar. Bila Anda tertarik untuk memasak ataupun mengonsumsi buah ini namun merasa kesulitan dalam mengupas kulitnya, pastikan bahwa pisau Anda cukup tajam untuk mengupas buah ini, atau apabila Anda merasa pisau Anda kurang tajam, Anda dapat mengasahnya terlebih dahulu atau membeli yang baru di berbagai toko rumah tangga terdekat atau membelinya secara online.

Salah satu pisau rekomendasi kami adalah pisau oxone. Namun bila Anda telah cukup yakin dengan kualitas pisau Anda, maka perhatikan langkah berikut:

  • Langkah 1: Pangkas Bagian Atas Nanas

Potong bagian atas nanas. Pastikan anda memotong cukup dalam karena bagian atas nanas cukup keras dan berserat.

  • Langkah 2: Pangkas Bagian Bawah Nanas

Sama seperti anda memotong bagian atas nanas. Potong bagian bawah cukup dalam.

  • Langkah 3: Pangkas Bagian Samping Nanas

Setelah bagian atas dan bawah nanas sudah terpotong. Posisikan nanas berdiri kemudian potong seluruh bagian samping nanas dengan memotong dari atas ke bawah. Jangan potong kulit nanas terlalu tipis, karena bisa meninggalkan sisa kulit berwarna hijau atau kecoklatan.

  • Langkah 4: Mengikuti Alur Pola Mata Nanas

Setelah seluruh kulit nanas selesai dipotong dan bersih, temukan pola bulatan paralel pada nanas. Karena pemotongan nanas berpatokan pada pola bulatan nanas ini.

  • Langkah 5: Mulailah Mengiris Mata

Potong nanas sesuai dengan pola bulatan. Potong secara menyamping dan tidak terlalu dalam. Potong lagi sisi lain nanas secara menyamping sampai kedua potongan tersebut membentuk sebuah garis diagonal.

  • Langkah 6: Mengambil Baris dari Bawah Mata Nanas

Buang bagian potongan yang sudah membentuk garis diagonal. Lakukan sampai seluruh bulatan pada nanas terbuang bersih.

  • Langkah 7: Dibagi dan Dipotong Memanjang

Selanjutnya posisikan nanas berdiri dan potong secara vertical menjadi dua bagian. Kemudian belah lagi nanas tersebut menjadi dua bagian atau beberapa bagian sesuai dengan selera.

  • Langkah 8: Memangkas Inti Nanas

Sama seperti bagian atas dan bawah nanas, bagian inti nanas cukup keras jadi akan lebih baik apabila bagian inti nanas dipotong. Posisikan nanas yang sudah terbelah menjadi beberapa bagian, perhatikan serat pada nanas dan potong serat tersebut dari atas ke bawah.

  • Langkah 9: Mengiris Nanas sehingga Menjadi Potongan Kecil

Potong nanas menjadi beberapa bagian kecil sesuai dengan selera.

  • Langkah 10:

Sajikan.